Dokku saat ini memiliki 1 fasilitas kesehatan yang menawarkan prosedur dan pengobatan/perawatan Bedah Umum di Yogyakarta. Untuk informasi lebih lanjut atau untuk menjadwalkan janji temu Anda, klik tombol Tanyakan Sekarang dan kami akan merekomendasikan klinik terbaik serta termurah di di Yogyakarta yang cocok dengan kebutuhan Anda. Dan jangan lupa, semua layanan kami GRATIS!
bedah umum adalah khusus bedah yang berkaitan dengan berbagai penyakit umum di hampir setiap bagian dari tubuh, tetapi biasanya berfokus pada mengobati penyakit dan cedera perut, termasuk kerongkongan, usus kecil, usus besar, pankreas, hati, usus buntu, kandung empedu, dan saluran-saluran empedu. Hal ini juga berkaitan dengan penyakit yang melibatkan payudara, kulit, jaringan lunak, sistem pencernaan, dan kelenjar sistem endokrin.
Meskipun istilah “umum,” dokter bedah umum ahli bedah yang sangat terampil. Mereka dapat ditemukan berlatih banyak jenis operasi, tetapi mereka juga dapat mengkhususkan diri dalam jenis operasi, seperti mengobati kanker, yang membutuhkan keterampilan untuk melakukan prosedur pada beberapa area tubuh.
Beberapa operasi umum yang dilakukan oleh ahli bedah umum adalah sebagai berikut:
Pembedahan usus buntu.
operasi payudara untuk tumor kanker dan non-kanker, termasuk biopsi payudara, lumpektomi (operasi konservasi payudara atau mastektomi parsial), dan mastektomi.
Operasi usus dan dubur, termasuk kolektomi, kolostomi, dan hemorrhoidectomy.
operasi esofagus, termasuk esophagectomy, operasi refluks asam, dan eksisi lesi esofagus.
prosedur gastroenterologi, seperti operasi bypass lambung, endoskopi saluran cerna atas, dan biopsi hati.
penghapusan kandung empedu (kolesistektomi).
perbaikan hernia.
Varises vena penghapusan.
penghapusan tiroid.
Transplantasi, seperti ginjal dan hati transplantasi.
penghapusan limpa.
perbaikan luka.
Informasi yang disajikan di halaman ini diambil dari sumber yang akurat dan telah diverifikasi oleh tenaga kesehatan yang ahli dalam bidangnya. Namun, Anda tetap disarankan untuk melakukan konsultasi dengan dokter sebelum memutuskan untuk menjalani perawatan medis di salah satu fasilitas kesehatan yang kami tawarkan. Konten ini terakhir diperbarui pada 09/01/2023.
Daerah Istimewa Yogyakarta, atau lebih dikenal dengan sebutan “Jogja,” adalah salah satu tujuan pariwisata paling populer di Indonesia berkat tradisi dan budaya Jawa-nya yang masih kental, bangunan bersejarah yang menakjubkan, serta keindahan alamnya. Meski kini Yogyakarta telah menjadi kawasan metropolitan, berbagai bangunan bersejarah, seperti Istana Air Taman Sari dan Benteng Vredeburg, masih tetap terjaga dan terawat dengan baik.
Seperti daerah lain di Indonesia, fasilitas kesehatan di Yogyakarta terdiri dari puskesmas, klinik, dan rumah sakit. Rumah sakit di Yogyakarta juag terdiri dari rumah sakit swasta dan rumah sakit pemerintah. Beberapa rumah sakit terbesar di Yogyakarta adalah Rumah Sakit JIH dan Rumah Sakit Umum Dr. Sardjito. Untuk klinik kecantikan, beberapa yang paling terkenal adalah London Beauty Center, Larissa Aesthetic Center, dan Natasha Skin Care.
Daerah Istimewa Yogyakarta sebetulnya terdiri dari beberapa kota dan kabupaten. Akan tetapi, Kota Yogyakarta adalah yang paling terkenal. Salah satu area paling populer di kota ini adalah Kalan Malioboro di mana wisatawan dapat berbelanja segala macam barang, dari mulai pakaian hingga oleh-oleh khas Yogyakarta. Selain Jalan Malioboro, beberapa destinasi wisata paling terkenal di kota ini adalah Istana Air Taman Sari, Titik Nol Kilometer Jogja, Keraton Yogyakarta, Benteng Vredeburg, dan Alun-Alun Selatan.
Bagi mereka yang ingin mengenal sejarah Kerjaan Mataram dan Yogyakarta secara lebih dalam, Museum Ullen Sentalu adalah tujuann wajib. Taman Pintar dan Sindu Kusuma Edupark adalah dua destinasi populer untuk mereka yang mnegunjungi Yogyakarta bersama keluarga.
Di luar Kota Yogyakarta, Kabupaten Gunungkidul adalah destinasi lain yang terkenal. Kabupaten ini memiliki banyak sekali keindahan alam yang dapat dinikmati oleh wisatawan. Beberapa pantai yang paling terkenal adalah Pantai Drini, Pantai Pok Tunggal, Pantai Wediombo, Pantai Nglambor, Pantai Ngrenehan, dan Pantai Ngrumput. Selain pantai, Gunungkidul juga memiliki keindahan alam lain seperti Goa Pindul dan Goa Jomblang. Goa Jomblang terkenal akan “Cahaya Surga”-nya, yaitu cahaya yang menembus lubang goa, sedangkan Goa Pindul memiliki pemandangan stalaktit dan stalagmite yang sangat indah.
Kebanyakan rumah sakit serta klinik di Yogyakarta memiliki standar tinggi yang tidak perlu diiragukan lagi kualitasnya. Berbagai rumah sakit di daerah istimewa ini dilengkapi dengan tenaga medis profesional yang merupakan lulusan dari universitas-universitas terbaik di Indonesia, layanan 24 jam, dan peralatan medis lengkap. Tidak sulit untuk menemukan rumah sakit dengan fasilitas modern yang menghadirkan peralatan medis paling baru, canggih, dan modern. Rumah sakit dan klinik di Yogyakarta menawarkan berbagai macam tindakan dan prosedur medis, dari mulai operasi katarak mata hingga pemasangan veneer gigi, semua dapat ditemukan di berbagai rumah sakit dan klinik di Yogyakarta.
Dibandingkan dengan banyak daerah lainnya, Yogyakarta, terutama Kota Yogyakarta, memiliki sistem transportasi publik yang sangat baik. Salah satu yang paling nyaman dan terjangkau adalah Trans Jogja. Dengan rute yang luas dan bus yang nyaman, tarif Trans Jogja tidak lebih dari Rp5.000 untuk satu kali perjalanan. Selain Trans Jogja, bus kota juga tersedia dan memiliki rute yang lebih luas, mencakup kabupaten lain di Yogyakarta.
Angkutan kota atau angkot juga bisa menjadi pilihan transportasi terjangkau. Akan tetapi, keberadaannya tidak terlalu banyak dan biasanya hanya beroperasi di pinggiran kota Yogyakarta. Taksi dan transportasi online juga tersedia.
Yogyakarta memiliki suhu rata-rata tahunan yang cukup tinggi, yaitu sekitar 26°C sampai 27°C. Musim kemarau di daerah istimewa ini berlangsung pada bulan Juli sampai September, sedangkan musim penghujan berlangsung dari bulan Oktober hingga Juni.
Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan daerah istimewa setingkat provinsi. DIY Yogyakarta adalah satu-satunya provinsi di Indonesia yang menggunakan sistem kerajaan atau keraton sebagai sistem pemerintahannya. Ketika memasuki bangunan bersejarah di Yogyakarta, pastikan Anda menggunakan pakaian tertutup dan berperilaku sopan. Selain budaya, sejarah, dan keindahan alamnya, Yogyakarta juga sangat terkenal dengan kulinernya, seperti gudeg, bakpia, dan angkringan.